KilasNegara.site - Arsenal harus mengubur mimpi mereka untuk melaju ke final UEFA Champions League 2024/2025 setelah kalah 2-1 dari Paris Saint-Germain (PSG) pada leg kedua semifinal di Stadion Perc des Princes, Kamis (08/05/2025). Dengan kekalahan ini, PSG melaju ke Final dengan agregat 3-1, dan akan menghadapi Inter Milan di laga puncak.
Pertandingan berlangsung sengit sejak menit awal. Arsenal, yang datang dengan misi membalikkan defisit 0-1 dari leg pertama, nyaris mencetak gol pada menit ketiga melaui sundulan Declan Rice yang menfaatkan umpan silang Myles Lewis-Skelly, namun bola masih melebar tipis dari gawang PSG.
Namun, PSG yang bermain di hadapan pendukung sendiri menunjukkan efisiensi dalam menyerang. Pada menint ke-27, Fabian Ruiz membuka keunggulan tuan rumah setelah memanfaatkan umpan terobosan dari Vitinha, membuat skor menjadi 1-0.
Di babak kedua, Arsenal berusaha keras menyamakan kedudukan, tetapi justru PSG yang kembali mencetak gol. Achraf Hakimi menggandakan keunggulan pada menit ke-72 melalui serangan cepat yang memanfaatkan kelengahan lini belakang Arsenal.
The Gunners akhirnya memperkecil ketertinggalan melalui gol Bukayo Saka pada menit ke-76, yang lahir dari skema serangan balik ciamik. Namun, gol tersebut tak cukup untuk mengubah nasib Arsenal, karena PSG mampu mempertahankan keunggulan hingga peluit akhir pertandingan.
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, menghadapi tantangan besar di laga ini dengan absennya beberapa pemain kunci seperti Thomas Partey (skorsing), Gabriel Magalhaes, Kai Haverts, dan Jorginho yang masih cedera. Meski begitu, kiper David Raya tetap optimistis sebelum laga. Namun kenyataannya di lapangan berkata lain.
Kekalahan ini menjadi pukulan berat bagi Arsenal yang sebelumnya tampil impresif dengan menyingkirkan Real Madrid di perempat final dengan agregat 5-1.
0 Komentar
Berilah komentar, kritik, serta saran dengan baik dan bijak